24 Satwa dan 434 Arwana Endemik Papua Dilepasliarkan
Penulis : Aryo Bhawono
Satwa
Sabtu, 11 Mei 2024
Editor : Yosep Suprayogi
BETAHITA.ID - Sebanyak 24 satwa endemik Papua dan 434 arwana irian dilepasliarkan di Merauke, Papua Selatan. Ke-24 satwa dilepaskan di Taman Nasional Wasur, sedangkan arwana irian di Sungai Kaliwanggo, Kampung Erambu, Merauke.
Seluruh satwa liar yang dilepasliarkan tersebut berstatus langka dan dilindungi.
Kepala Karantina Papua Selatan, Cahyono, mengatakan ke-24 satwa terdiri atas 15 kadal soa payung, delapan biawak coklat, dan seekor buaya. Satwa yang dikembalikan ke habitat alam itu merupakan hasil sitaan dari upaya penyelundupan di Bandara Mopah, Merauke.
Adapun ratusan arwana irian (Scleropages jardinii) dilepaskan ke Sungai Kaliwanggo sebagai restocking [peningkatan populasi di habitat alam].
“Pelepas liaran satwa endemik Merauke bekerja sama dengan BKSDA [Balai Konservasi dan Sumber Daya Alam] Wilayah I Merauke,” kata dia seperti dikutip dari Antara.
Dokter Hewan Karantina Papua Selatan, Haris Prayitno, memastikan satwa yang dilepasliarkan tersebut dalam kondisi sehat dan memiliki kemampuan beradaptasi dengan alam liar.
“Satwa-satwa itu telah menjalani serangkaian tindakan karantina dan tahapan habituasi sehingga dipastikan sehat dan dapat beradaptasi dengan kondisi alam di hutan,” ujar Haris.