Lumpur Panas di Bekasi Diduga Limbah B3

Penulis : Redaksi Betahita

Hukum

Rabu, 16 Januari 2019

Editor : Redaksi Betahita

Betahita.id – Kepolisian Sektor Tarumajaya menyelidiki lumpur panas Bekasi yang dicurigai limbah B3 (bahan  beracun berbahaya). Penyelidikan ini dilakukan menyusul dua anak yang mengalami luka bakar setelah kejeblos kubangan limbah.

Baca: Kisah Anak Korban Lumpur Panas Bekasi, Pulang dengan Kaki Terluka

“Kami sedang menunggu hasil laboratorium dari Kementerian LH,” kata Kapolsek Tarumajaya Ajun Komisaris Agus Rohmat, Selasa, 15 Januari 2019.

Agus mengatakan, penyidik telah meminta keterangan pemilik lahan berinisial H. Si pemilik menjelaskan lahan miliknya tengah diuruk. Namun ia tidak tahu material yang dipakai untuk menguruk mengandung limbah berbahaya.

Seorang jurnalis tengah memotret lokasi lahan kosong yang mengandung lumpur panas Bekasi, Selasa, 15 Januari 2019. Lokasi yang dipasangi garis polisi (police line) itu tepatnya di Kampung Kramat Blancong RT 01 RW 20, Desa Segara Makmur, Kabupaten Bekasi. TEMPO/Adi Warsono

Menurut Agus, lahan kosong yang digunakan untuk pembuangan limbah itu memiliki luas 8.000 meter per segi. Lahan itu bekas sawah dan empang. Adapun bagian yang tengah diuruk memiliki luas 700 meter per segi. Sejauh ini belum jelas peruntukan lahan setelah diuruk. “Ini banyak pembuangan liar. Sumbernya ada tanah kuning hitam ada limbah rumah tangga,” kata dia.

Baca: Limbah B3 Marunda, Warga Minta Pemprov DKI Membuangnya

Dua bocah bernama Mahdenda Brata Wiria, 9 tahun, dan Raga Sela Panjidarma, 8 tahun mengalami luka bakar setelah kejeblos kubangan lumpur panas di lahan kosong di Kampung Kramat Blancong RT 01 RW 20, Desa Segara Makmur, Kabupaten Bekasi. Lumpur itu diduga merupakan limbah berbahaya. Sampel lumpur iut kini tengah diteliti oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan.